PENGARUH LATIHAN MEDITASI TERHADAP PENINGKATAN KONSENTRASI PADA CLUB PENCAK SILAT GARUDA SAKTI

Authors

  • Mohammad Arif Ifandi Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Medan
  • Indah Verawati Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.24114/so.v5i2.22079

Abstract

Latihan yang dilakukan secara terus-menerus mempengaruhi kondisi psikologis seseorang terutama konsentrasi. Konsentrasi yang rendah dapat berpengaruh pada kondisi fisik, teknik, taktik, dan mental. Adapun tujuan dari penelitian ini  untuk mengetahui pengaruh latihan meditasi terhadap peningkatan konsentrasi pada anggota Club Pencak Silat Garuda Sakti. Metode penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest one  group design.Sampel penelitian ini adalah beberapa anggota Club Pencak Silat Garuda Sakti  terdiri dari 12 orang yang diambil menggunakan purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan alat ukur  Grid Concentration Test. Untuk melihat pengaruh  variabel bebas maupun variabel terikat, maka digunakan perhitungan statistik mengunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata tingkat konsentrasi sebelum latihan meditasi adalah 8,67, dan meningkat menjadi 11,67 setelah dilakukan latihan meditasi. Perbedaan tingkat konsentrasi pre dan post sebesar 3,00. Hasil hipotesis diperoleh t hitung > t tabel yaitu 9,37 > 2,20 dengan  = 0,05. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh peningkatan konsentrasi pada anggota Club Pencak Silat Garuda Sakti.  Kata Kunci : Latihan Meditasi, Konsentrasi, Pencak Silat

Downloads

Published

2022-03-06

Issue

Section

Articles