PENGEMASAN PEMBELAJARAN TATAK TINTOA SER-SER DALAM MEDIA PEMBELAJARAN POWERPOINT STAND ALONE UNTUK SISWA KELAS X SMA DI MEDAN

Authors

  • Desy Tiarani Hasibuan Program Studi Pendidikan Tari, Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan Jalan Willem Iskandar Pasar V Medan Estate 20221, Sumatera Utara-Indonesia
  • Ruth Hertami Diahningsih Program Studi Pendidikan Tari, Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan Jalan Willem Iskandar Pasar V Medan Estate 20221, Sumatera Utara-Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.24114/senitari.v9i2.20452

Abstract

ABSTRACT The purpose of this study is to pack the tatak tintoa ser-ser study in the powerpoint learning media alone for the high school x students in Medan. The basis for the theory that followed the study is the Klimchuk and Krasovec (2006:33) and Rudi susilana and Cepi riyana (2017:100) that explains the stages or procedures in making powerpoint stand alone. Data-collection techniques are done by observation, interviews, literature studies and documentation. The method used is qualitative descriptive where the data obtained and analyzed and analyzed, data processing products are systematically constructed in code. The research process is done in four steps, which is: the first step of identifying the program is making sure the selected programs are right, the PowerPoint programs. The second stage of gathering supporting materials like material, photos, and also the video Tatak Tintoa Ser-Ser. The third step in the process of media learning based on accumulated material. The final phase of the program's review with the introduction of material worthiness and media worthiness test, revision, then ready to be used. This product gains the net result of a 92.5% valuation score in the materials and gets the net result of an 82.2% grade in media. The overall results of the sifting test are 87.5% score which means Tatak Tintoa Ser-Ser study in the powerpoint field alone for an x-class high school student on the Medan is worthy of use             Keyword: Tatak Tintoa Ser-Ser, Power Point Stand Alone ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengemas pembelajaran Tatak Tintoa Ser-Ser dalam media pembelajaran Powerpoint Stand Alone untuk siswa kelas X Sekolah Menengah Atas di Medan. Landasan teori yang dijadikan pedoman pada penelitian ini adalah teori Kliminchuk dan Krasovec (2006: 33) beserta Rudi Susilana dan Cepi Riyana (2017: 100) yang menjelaskan bagaimana tahapan atau prosedur dalam pembuatan PowerPoint Stand Alone. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, studi kepustakaan, dan dokumentasi. Metode yang digunakan yakni deskriptif kualitatif dimana data yang diperoleh kemudian diolah dan dianalisis dengan teliti, hasil pengolahan data disusun secara sistematis dalam bentuk skripsi. Proses penelitian dilakukan dalam empat tahapan yakni: tahapan pertama identifikasi program yaitu memastikan program yang dipilih sudah tepat, program yang digunakan Powerpoint. Tahapan kedua mengumpulkan bahan pendukung seperti materi, foto, dan juga video Tatak Tintoa Ser-Ser. Tahap ketiga proses pengerjaan media pembelajaran sesuai materi yang sudah dikumpulkan. Tahap terakhir Review program dengan dilakukannya uji kelayakan materi dan uji kelayakan media, revisi, kemudian siap digunakan. Dalam produk ini memperoleh hasil uji kelayakan dengan skor 92,5 % pada ahli materi dan memperoleh hasil uji kelayakan dengan skor 82,2% pada ahli media. Hasil keseluruhan uji kelayakan mendapatkan skor 87,5% yang berarti pengemasan pembelajaran Tatak Tintoa Ser-Ser dalam media pembelajaran Powerpoint Stand Alone untuk siswa kelas X Sekolah Menengah Atas di Medan sangat layak digunakan. Kata Kunci: Tatak Tintoa Ser-Ser, PowerPoint Stand Alone

Downloads

Published

2020-12-07